Selasa, 08 Desember 2009

4 Janji Anak Adam

sebagian masyarakat suku jawa ketika ibu hamil ada acara " Mapati" alias empat bulanan. dan di lanjutkan dengan " Mitoni" atau di kenal istilah tujuhhbulanan.
Dalam syareat islam acara peringatan begitu tidak ada. hanya masyaraky kita dinilai itu perlu untuk diadakan.
Kita melihat sisi dari acara 4 bulanan " Mapati", ternyata pada usia kehamilan ibu pada minggu ke 16 secara syar'i di tiupkan ruh kedalam calon janin tersebut.
dan menurut sumber hadist yang shohih ada 4 hal yang diucapkan oleh Ruh bersama malaikat yang mengirim ruh tersebut.
Empat janji tersebut adalah :
1. rejeki
2. Jodoh/pasangan hidup
3. hidup bahagia dan sengsara
4. Kapan/bagaimana/dimana ajal menjemputnya

dan perjanjian itu telah disepakati maka lahirlah jabang bayi yang membahagiakan kedua orangtua dan seluruh kelurga besar ke dunia yang fana.
dan itu sudah tertulis di dalam lauhul mahfud.

Selayaknya Manusia yang diciptakan dengan segala kelebihan dan kekurangan setidaknya kita pahami bahwa bahagia, nestapa adalah sebuah hak yang harus dijalani dengan keihklasan dan Rido.

Dalam surah Al.Baqorah ayat 216 yang artinya " sesuatu yang kamu kira baik, tapi buruk Bagi Ku, dan sesuatu yang kamu kira buruk, Tapi sesungguhnya itu Baik bagi-Ku"

Semoga kita bisa mengambil hikmah dan ibrah dari setiap hiklmah dari setiap peristiwa hidup

Selasa, 23 Juni 2009

Kelulusan SMA KURNIA JAYA


13 juni 2009
hari berbahagia u semua anak kelas 3 SMA
begitu juga SMA Kurnia Jaya Alhamdulillah 30 orang murid kelas XII dinyatkan lulus 100%
SMA Kurnia jaya lembaga pendidikan dibawah naungan Yayasan Islam Nurul Fallah beralamat di Jl. poros Batumarta I KM 3.5.
Kelulusan ini adalah yang ke 5 kalinya sukses menyelesaikan pada tingkat menengah atas.
SMA Kunia Jaya melaksanakan pendidikan pada waktu siang hingga sore hari.
Dalam kesempatan ini Kurnia Jaya membidik untuk anak-anak yang mereka di waktu pagi hari bekerja membantu orang tua di perkebunan tapi masih punya kesempatan untuk mendapatkan pendidikan.

Jumat, 19 Juni 2009

PELATIHAN JUNALISTIK 1


BEM akmi punya gawe pelatihan jurnalistik di kampus akmi kerja sama dengan OKU Ekpres
pembicara H. Mahmud pemred Sumatra Ekspres di bantu dengan maderator Siti Khotijah.
Pelatihan ini dilaksanakan pada tanggal 7 juni 2008 dengen jumlah peserta 150 orang dari berbagiai unsur masyarakat yang di dominasi dari wilayah OKU Timur

Selasa, 16 Juni 2009

Perpisahan SMA KURNIA JAYA Batumarta


perpisahan tanggal 4 Juni 2009
di halaman gedung sekolah

Seminar Nasional Sertifikasi guru



Pembicara Ibu Prof.DR.Rusdarti, M.Si dari FE UNNES.... Almamater S1ku
disini jadi ketua panitia dan moderator. Alhamdulilah suskses dengan peserta 460 orang yang di dominasi dari peserta guru dari OKU Timur

Kamis, 02 April 2009

catatan akhir (2)

salamku.............
pukul 19.45
kami tiba di RS Ibnu Sutowo Baturaja. Maya langsung diterima diruang UGD. Alhamdulillah kami langsung menemukan dokter jaga saat itu.
Jujur saja ketika aku membopong maya dari TKP sampai tempat praktek hatiku masih berusaha menenangkan anak-anakku.
Kepanikan muncul tapi aku berusaha tetap tenang di hadapan anak-anak, saat maya muntah dan bercampur dengan darah.
"Ya Tuhan.............Tolong Selamatkan Ismaya" Tangis dalam doaku.
Rasa yang ada saat itu hanya satu " RASA BERSALAH" apakah aku pembuat petaka ini.
Maya langsung dibawa di ruang kutilang.
Setelah mendapat penanganan suntikan dari resep yang kami dapatkan kami berenacana pulang ke tran, untuk istirahat.
ketika kami hendak pulang karena badan kami terasa sakit dan lelah, ternyata motor kurang. jumlah kami 7 orang (6 muridku :latif, gunawan, eko, yofi, komang. asep). diputuskan latif dan gunawan pulang untuk ambil kendaraan
saat kami menunggu sampai pukul 22.00 kami di panggil keluarga ismaya. "maya ngamuk"........apa?
kami langsung menuju keruang perawatan
dan hatiku pilu............ Maya triak histeris, seluruh keluarga berusaha tenangkan maya,
mungkin Mya mengalami trauma jatuh (Trauma Capitis)
Jujur saat itu di hati kami rasanya cuma 1 " Bagimana kondisi maya" sambil terus berharap dalam doaku " Tuhan Tolong Selamatkan Ismaya..."
pukul 23.30 kami dijinkan pulang oleh keluarga maya dan kondisi maya sudah tenang setelah mendapat suntikan penenang.
pk. 00.15 kami dirumah gunawan.
diputuskan kami ber 6 menginap disana, rumahku masih jauh, kondisi malam dan agak gerimis.

Malam dan Hari penantian penuh Doa
Mulai malam itu aku dan seluruh anak-anak yang ikut dalam rombongan semua merasakan malam yang menegangkan, kami hanya mampu berdoa untuk Maya.
selama maya di opnam kami berusaha kunjung sampai pada hari senin sore. alhamdulillah kondisi maya sudah bisa komunikasi
selasa 1 april....
aku lihat hasil foto rontgen maya....alhamdullillah maya hanya pada pundak kanan
rabu sore maya sudah pulang
dan kami setelah pelajaranku kita jenguk maya bersama-sama
dan kondisi maya sudah jauh lebih sehat dan aktif

" Terima kasih Ya Allah...Engkau Kabulkan Doa kami...."
terima kasih...


Senin, 30 Maret 2009

Catatan di Akhir Maret (bag. 1)



Pukul 08.45 tepat kami rombongan berangkat dari komplek SMA KURNIA JAYA menuju pemancingan kurungan nyawa belitang.
jarak tempuh sekitar 1 jam dengan kecepatan rata-rata maks 60 KM dan aku pinpin konvoi 11 motor dan kubuat perarturan tidak ada yang melampoiku. Alhamdulillah kami sampai ditempat Pemancingan pak H. Inal tepat jam 10.
jam 12.30 kita melaju menuju bendungan perjaya.
Pukul 13.30 kita menuju Mencar jaya
Semua anak tanpa terkecuali sangat menikamati 1hari bersama. dan aku sangat menikamati kebersamaan bersama anak-anakku.
pukul 15.00 tepat kita pulang ke batumarta.
Kepergian ini hasil kesepakatan antara anak-anak semua dan untuk lebih nyaman anak-anaku mengajakku.'karena aku ada waktu libur pada hari minggu aku sanggupi.
saat perjalanan pulang salah satu motor melampoiku. aku pikir karena sudah sore aku tidak mencegah mkn mereka terburu-buru.
saat ini ketika aku menulis salah satu anakku ismaya masih diopnam di RS umum ibnu sutowo karena terjatuh akibat kecelakaan tunggal.
alhamdulillah kondisi maya sudah sangat membaik. besok Maya akan dipasang ransel punggung untuk perawtan akibat patah tulang di pundak kanan.
"Mohon Doa untuk anakku ismaya semoga lekas sembuh, selamat dan sehat dan kita bisa segera belajar bareng ya may....." Ibu sayang maya.....

Sabtu, 28 Maret 2009

Semua ada akhirnya

sore pukul 16.45
saat itu aku baru pulang dari Kampus tempat aku bekerja. aku terhenti di 1/4 kantor desa Batumarta 2. klo orang tran pasti ingat wartel " SETIA BUDI"
yach....wartel tersebut pernah mengalami masa kejayaan sekitar tahun 1995-2003 akhir mungkin ato malah kurang.
Bagi anak-anak batumarta yang sempet merantau ke pulau jawa atau wilayah lainnya, Wartel setia budi pasti memberikan kenangan dan kesan yang cukup mendalam
karena pas jaman tersebut betapa komunikasi masih langka, listrik belum merata, jalan masih rusak berat, apalagi talang langgar klo hujan mirip kubangan kerbau atu sawah.
pernah pagi-pagi buta..... (emang ada mata)
aku anter mamak ke pasar gotong royong buat telp. cari murah kalee...(maklum harga karet masih kisaran 2000) jadi cari yang meriah asal tujuan tercapai.
ternyata di wartel gilaaaaa benerrrrr............ sudah antree booo
mungkin didepan wartel jualan wedang ronde juga ikut laris kaleee....
saat itu wartel setia budi cuma ada 4 KBU tapi yang bagus cuma 2, tapi karena butuh mau apa juga tetep laris.

setelah tahun 2006, setelah perkembangan komunikasi seluler begitu pesat dan murah serta efisien..... slow but sure..... nasib wartel setia budi mulai di tinggal oleh para penggemar.
ya ga cuma setia budi aja. ada wartel kawanua punya bp. jon parera, dan wartel malinda di depan masjid.
kalo anak-anak batam yang pernah ngrasaiin hidup di rantau sekitar tahun 1990..... pasti banyak memory dengan wartel2 tersebut.

Intinya...................
bila kita sadari apapun yang ada di dunia yang fana ini
yang para orang tua sampaikan" kita mampir minum"
itu benar adanya
tidak ada yang abadi, tidak ada yang selamanya.....
semua tinggal menunggu gilirannya
semua tinggal menunggu akhirnya...........
baik itu berupa kebaikan dan kejahatan
Maka....................
bagi kita yang masih punya kesempatan baik apapun itu pergunakan manah tersebut sebaik-baiknya.....

mungkin sekedar mengingat aja...
Gajah matai meninggalkan gajing
Harimau mati meninggalkan belang............
kita mati meninggalkan....................

Hidup selalu ada pilihan...........Tuhan memberikan hati dan fikiran untuk mempertimbangkan.


kembali ke wartel lagi.........................
kenanganku paling banyak di kawanua..... tahun 2002 aku udah pulang dari merantau, tapi pujaan hati di jawa.....jauh amit khan..... trus ada branc....mau ga mau telp lewat wartel jalannya........... ga tau abis berapa ya.....

kasih kenangan yoekkkk.............

Kamis, 19 Maret 2009

Darussalaam Batumarta Punya Gawe






Berita....
kemarin pada tanggal 18 maret 2009 Yayasan Darussalam Batumarta VI punya gawe acara Maulid Nabi Muhammad SAW dengan mengundang Bupati OKU Timur Bp. H. Herman Deru, SH, MM dengan Putrinya Mbak PERCHA LEANPURI , B.Bus calon DPD sumsel untuk RI.
ini foto-fotonya.
Intinya Bapak Bupati menyampaikan bahwa kita memang perlu mengadakan kegiatan pada hari besar islam yang telah di semarakan oleh ulama Sollahudin Al ayubi. Beliau menceritakan pada saat itu melihat ummat islam sedang mengalami kendornya semangat jihad dan syiar agama islam.
Dengan melihat fenomena Ummat Kristiani dan katolik yang mereka merayakan Natal sebagai kelahiran Kristus kenapa Ummat islam tidak.
setidaknya dengan adanya peringatan dengan diisi pengajian ato hal-hal yang mengingatkan tentang syiar, ibadah, dan silaturahmi maka harapannya "UKHUWAH ISLAMIYAH" akan semakin erat dan terbina. sehingga Islam akan menjadi Solid.
Pas acara kemarin aku kebagian jadi MC bapak Bupati...( deg-degan juga.... karena suksesnya acara dari sie acara.....) sebalem nya aku sempet di tatar ama Bapak Camat Madang suku III bp. Dwi Supriyanto, MM..............(makasaih pak camat atas ilmunya........)
Alhamdulillah sukses berat sampei bludak para jamaah.
oya pas acara juga ada proses pencarian dana dari para caleg lhoo.....Pak b upati suruh panitia cari kardus ato ember untuk ambil dana.
Trus selesai acara aku foto bareng ama Bapak herman deru dan mbak Percha.... ( Kata Ulama, supaya jadi baik maka bergail dengan orang baik, nach aku pilih bergaul dengan orang sukses seperti Bapak Bupati ............ supaya ketularan... Amiin)

Jumat, 13 Maret 2009

Belajar demokrasi dan Pemilu


pada tulisan yang lalu saya menulis tentang " Hutan Caleg" mungkin sebuah protes saya yang tidak tersalurkan kemana, atau kepada siapa saya mesti bertanya.
Pemilu semakin dekat, tetapi pemahaman akan proses pengambilan suara dan fungsi Caleg itu untuk apa, dari mana mereka, mereka bisa apa, dan mereka bekerja untuk siapa? masih selalu menjadi pertanyaan umum dikalangan masyarakat bawah.
padahal, nasib bangsa ini akan di tentukan dalam hitungan hari lagi.
foto disamping adalah barusan saja saya mengikuti sosialisasi UU pemilu dan Politik yang mengadakan KESBANG LIMNAS OKU bersama KPUD OKU. saya berangkat mewakili dari akademisi AKMI Baturaja tempat saya mengajar.
pada kesempatan selama 2 hari yang dilaksanakan ruang seminar Hotel Nirata dengan nara sumber dari Bp. Djoko Siswanto Dosen FISIP Unsri dan dan ibu Ummi sebagai ketua KPUD OKU.
dari beliau berdua saya bisa sedikit simpulkan ada point yang membuat saya jadi paham dan mungkin sosialisasi ini seharusnya dilakukan jauh hari sehingga saya sebagai warga masyarakat bisa untuk memberikan penerangan kepada ibu-ibu pengajian, anak-anak didik saya di Bangku SMA, dan mungkin paling terdekat para bapak-bapak yang setiap hari saya temui yang notabene keseharian mereka hanya pegang pisau sadap.
Suatu sistem dari coblos berubah ke budaya cotreng menggunakan alat tulis, apakah ini melahirkan "KESUKSESAN" PEMILU RAYA.................?
Jawabnya.... kita mencoba membuat sebuah perubahan.
Menurut informasi yang saya terima cara coblos ini di dunia ini tinggal 2 yaitu Indonesia dan Camerun.
bisa di bilang kita tergolong terbelakang atau tertinggal.
tapi menurut Pak Djoko ini hanya sebuah gengsi. Saya sependapat dengan beliau. Kenapa, seharusnya kira berjiwa besar dengan melihat realitas di masyarakat dengan tingkat pendidikan yang masih dalam tahap membangun, tidak meratanya dunia pendidikan dan pekerjaan, sehingga orang terbiasa dengan alat tulis masih dibilang bisa hanya berapa % dari total penduduk negeri ini..............ITU KENYATAAN
TETAPI.............
Apakah kita tidak bisa merubah keadaan atau lebih jelasnya "MEMAKSA MERUBAH SISTEM" yang mungkin notabene masih bersifat gambling.
Setidaknya kita bersyukur atas kondisi saat ini. yang menurut saya dulu teori Demokrasi yang mengedepankan ASAS LUBER tapi kita di kebiri dalam memilih atau menyuarakan hati nurani.
Demokrasi hanya simbol tapi Impoten dalam pelaksanaan
banyak pemimpin negeri ini pada masa Orde Baru " hanya SENDIKO DAWUH" dari Presiden. Menteri dan DPR hanyalah BONEKA Presiden. Peraturan dan Perundangan harus mendapat persetujuan dari Istana cendana.
sekedar kenangan pahit saja
Ayah saya adalah seorang petani yang ketika datang ke wilayah transmigran ini adalah seorang PNS guru SD dari Kabupaten Wonogiri.
Karena Bapak seorang PNS SD maka ada semacam keharusan, saya tidak tau itu tertulis atau tidak peraturan tersebut. Guru Wajib mencoblos GOLKAR
karena Bapak mempunyai prinsip LUBER dan memilih PPP, bapak di panggil ke kanwil. dan bapak diancam ditunda kenaikan pangkat.
belum sudah rasa kecewa atas perlakuan tersebut bapak setiap akan naik pangkat "HARUS ADA UANG PELICIN" untuk proses.
sosok pribadi Bapak memang sederahana dan kuat memegang prinsip Aqidah Islam bapak menyatakan "MUNDUR" dari PNS.
setelah itu bapak off sekitar tahun 1990.
ternyata efek tersebut tidak hanya seketika lewat.
tahun 1999 saya kuliah smt 3 di IKIP Semarang sekarang menjadi UNNES, saya mendapat kesempatan " Baasiswa dari PT Gudang garam" dan salah satu syarat saya harus melampirkan "surat keterangan tidak mampu dari desa"
Saat itu saya mencoba datang kekelurahan. dan sungguh pahit dan sakit "MAAF MBAK KAMI TIDAK BISA KASIH"
alasanya apa? saya bertanya pada petugas
"Maaf Mbak, apa tidak salah kami kasih surat tersebut, wong bapak mbak bisa kuliahkan anak"
setelah saya telisik, titik masalah adalah karena bapak dianggap "BEDA" karena bapak keluar dari PNS dan COBlos GOLKAR masalahanya.

Itu sebuah kenangan saja. Bahwa sebenarnya Demokrasi hanya isapan jempol belaka.
sekarang kita hidup di era Reformasi yang kelahirannya menurut pak Djoko sebuah kecelakaan alias tanpa konsep yang jelas, atau lebih gampang lahir tanpa bidan profesional. yang penting lahir.
Maka tidak heran dari tahun 1998 sampai sekarang masih banyak tambal sulam malah kadang terkesan lebih parah kondisinya ketika masa orde baru.
Sekedar info juga Info juga, Negara kita tergolong negara yang demokrasi ke 3 setelah Amerika Serikat dan india.....bangga ya sebagai warga negara indonesia....
walau.....untuk mewujudkan demokrasi harus di bayar mahal, karena sistem pemilihan langsung sampai ke daerah terkecil sekalipun. dan tidak menutup kemungkinan akan ada kebocoran dana, korupsi pengadaan logistik, mark up biaya operasional.
sekarang Kenangan lagi kalo kita menuju Demokrasi yang arahnya masih penyempurnaan.
Pemilu tahun 1999 diikuti 48 partai
pemilu tahun 2004 diikuti 25 partai
sekarang tahun 2009 akan dikuti 44 partai

betul-betul meriah sebuah "kata PESTA"
dan sistem Pemilu ini "MENGEDEPANKAN SUARA TERBANYAK" tidak melihat nomor urut lagi, intinya siapa yang meraih suara terbanyak dialah yang berhak melenggang ke kursi Dewan maupun Senayan
Info lagi di OKU induk pada pemilu ini dikuti 37 partai Politik dengan jumlah CAleg 615 orang yang akan memperebutkan 35 kursi yang diambil 1% dari total jumlah penduduk oku sekitar 35.000.
siapa yang intens dengan masyarakat, siapa yang dikenal maka dialah yang akan terpilih
semoga Masyarakat kita tidak memilih karena uang, bantuan, Material, apalagi janji-janji yang mungkin akan dilupakan ketika mereka menikmati empuknya kursi Anggota dewan.
asas pemilu ini "Free Faight Competition"

untuk soal cara pengambilan suara ada PERPU no 19 2008 yang mana ada beberapa tindakan dianggap syah pada surat suara adalah sebagai berikut :
  1. contreng.... (pada gambar partai, no urut caleg or sebalah nama caleg)
  2. Silang...... dianggap syah bila titik persilangan pas pada gambar partai or no urut caleg
  3. Coblos........... dianggap syah bila di gambar partai atau no urut caleg atau sebalah nama caleg
  4. strip........ dianggap syah bila di gambar partai atau nama dan no urut caleg
jadi ga bingung lagi ya...
selamat memilih sesuai hati nuranimu
suaramu atau 1 contrenganmu menentukan nasib Bangsa hingga 5 tahun yang akan datang


Jumat, 06 Maret 2009

hidup adalah Pilihan

Setiap manusia yang dilahirkan ke dunia ini memiliki segalanya
segalanya disini
antara Suka dan Duka baik Bahagia dan Nestapa pasti akan dirasakan oleh seorang anak manusia.
hanya yang membedakan adalah " bagaimana 2 pilihan yg ketika hadir bisa di manag se IKHLAS hati"
bekerja ato sekolah
mencoba atau berusaha adalah sama hanya bagimana kita u bisa memaknainya.

kita belajar pada pohon kelapa
mungkin kelapa akan merasa iri bila melihat pada pohon nangka yang punya banyak dahan dan bergetah.
tetapi kelapa dengan batangnya yang lurus terus menjulang keatas dengan dedaunan yang hanya jelujur justru membuat kelapa bisa berguna dari akar sampai lidi
nilai kayu kelapa (glugu dengan kayu nangkapun nilai jual juga tinggi kelapa)
buah nangka yang manis namun tidak mampu di awetkan berbeda dengan kelapa bisa menjadi produk kopra yang punya nilai eksport tinggi
dari daun juga daun kelapa bisa di gunakan untuk atap

belajar dari pohon kelapa yang tanpa dahan di banding pohon yang lain berdahan ternyata bisa memiliki nilai lebih

iqra " kenapa kita mesti bersedih dengan 1 kekurangan dalam hidup"
bukan kah Tuhan masih memberikan kita kelebihan yang lain yang mungkin belum kita sadari dimanakan "kelebihan" tersebut

saya ingat pada hari minggu tanggal 1 maret 2009 tayangan "Aick andy Metro Tv"
yang disajikan adalah sosok kepala Sekolah SLB Negeri Semarang beliau menyatakan
" anak-anak cacat bukanlah beban"
tetapi
mereka adalah "emas yang tertutupi lumpur"

kita mesti banyak bersyukur atas karunia Tuhan hingga hari ini

Senin, 02 Maret 2009

Kita Belajar Pada laut

anda pasti semua tahu " A I R "

Mungkin kita g lupa ketika kita masih duduk di bangku SD klo sifat "air" selalu mencari tempat terendah.
yang paling mudah kita ingat seluruh sumber air......... maksudnya sungai...selokan... semua muaranya ke sungai trus ke laut.
coba anda bayangkan "Laut" ketika menerima air dari sungai... selokan... goot......... apa saja massa yang dibawa.
ada sampah, kayu. kotoran dari manusia sampei hewan. kadang Pabrik yang nakal juga buang limbah ke sungai trus ke laut juga khann endingnya.
dari unsur abiotik dari kehidupan ini "laut" adalah titik rendah dari sebuah dataran
tapi..............
dengan sifat "laut" yang menerima apapun dari yang ia terima
justru menjadikan "laut" menjadi Unsur Abiotik yang paling kaya
Unsur Biotik dia memiliki semua unsur kehidupan di air
unsur abiotik tambang dan mineral laut juga memiliki

iqra" yang bisa kita ambil"
ternyata sifat laut yang mau menerima segalah baik itu buruk, busuk, sampai limbah... ternyata bukan membuat ia menjadi hina justru ia menjadi kaya.
ketika laut diam............tidak ada kecantikan seindah fajar atau sunset paling cantik saat senja di pinggir laut

kita mungkin belum lupa Tsunami aceh..............dimana kekuatannya bisa meluluhlantahkan segala hal yang ia lalui.

dari ini semua, kenapa kita masih mengeluh ketika :
1. Gaji tidak sampai tanggal 30....... ingat sodara kita nglamar kerja sampai ratusan lamaran ga di balas
2. anak-anak menangis meminta uang jajang....ingat betapa besar kerinduan pasangan yang inginkan anak
3. Kita masuk angin sampai pusing.................... Ingat betapa inginnya para penderita TBC bebas berbagi
4. kita Malas untuk tepat waktu sholat..............Ingat sodara di palestin betapa rindu untuk bisa shalat di masjid dengan nyaman.
5. kaki Tangan pegal karena kerja..............Ingat betapa kita beruntung lahir dengan sempurna tanpa cacat tubuh baik fisik maupun indra kita
6. Kita mengeluh akan sikap pasangan........ Ingat betapa rindunya seseorang yang selalu menanti datangan pasangan

Masih banyak hal yang telah kita terima
tetapi kenapa kita lupa untuk bersyukur
kita merasa kaya dengan segala Nikmat Nya.............
kaya bukan hanya Materi yang telah kita miliki....

Sabtu, 28 Februari 2009

me n friends


persahabatan milik kita

ni jeng lilik

sahabat saat di UNNES

pernah 1 kost
1 kamar
tapi beda pacar lah ye

Kenapa lilik aku tampilan di blogku....
ada hal yang membuatku aku pikir aku dengan lilik ada keunikan yang tidak aku temukan di sahabatku yang lain

awal pertemuan
saat pertama kali ketemu pas OSPEK 98 di UNNES.... lilik tampil cuek...kadang nyebelin.. karena sikap dia kadang galak...tapi setelah deket ternyata asyik juga orangnya.
kebetulan kost ku pertama kali di gang pisang ama lilik 1 arah.
trus lebih akrab lagi kita 1 kelas di EKONOMI D

Jurusan Koperasi Menyatukan Kita
pada saat smt 5 kita dijurusakan dg terpaksa oleh dekan...alasannya pendidikan ekonomi terlalu umum so kita ga spesialis.
anech dech.....
tapi apa mau dikata PERSAHABATAN dengan teman di EKONOMI D 98 udah terbina 4 semster harus dipisahkan ga kuliah bareng lagi karena ada yg pengen ambil Akuntansi, Koperasi dan ADM perkantoran.
karena aku ga pinter-pinter bgt menghitung otomatis ga mungkin ambil akuntansi... trus ga rapi2 amat jadi orang...ga mkn ambil administrasi perkantoran
so aku dan lilik, moko, agus ambil Koperasi dan Tius ambil AP.

PARODI tempatku berekpresi
ini adalah lomba drama yang paling di jagokan di EKONOMI sampai anak-anak seni rupa dari fakultas bahasa dan seni aja lum bisa kalahkan kreatifitas dan keunikan parodi ekonomi
aku sebagai dubbing....
Moko aktor...
agus aktor ...
oya ada jemy... dia juga aktor tp jadi aktris....
oya selama kita buat skenario, dialog, rekaman, dan pentas... kita selalu juara 1 dan sekali aja kita jadi juara 2.

Volly ball club tempatku cari kringat
disinilah aku dan lilik menjadi 1 tiem Volly putri Jurusan Ekonomi
alhamdulilah kita juga selalu mendapat juara...

Female Cost
Kost inilah aku ama lilik 1 kost dan 1 kamar tapi cuma 1 semester terletak di Gang Mangga pas semster 4 kita bareng.
tapi itu tidak menyurutkan persahabatan kita
oya kita punya ibu kost yang unik dan super peliiiit,tapi mungkin karena beliau pelit, dan selalu aja komentar dengan anak kost membuat aku pengen cepet-cepet lulus kuliah.
alhamdulillah aku bisa selesai 8 smt di UNNES.

Jumat, 27 Februari 2009

keluarga Besar AKMI Baturaja


me and my world
kita pas piknik nich............ asyik banget

tapi........ ni foto setelah eke di buat lunglai.... abis...gara-gara salah menejemen pilih maenan.
untuk para pemula seharusnya menghindari permainan yang mengundang andrenalin dan bikin pusing di letakan paling akhir......... maksudnya supaya bisa mengikuti semua permainan di dunia fantasi

untuk pemula tipsnya:
1. jangan maen yg berat eks : halilintar, jets cots ter, ontang-anting, ombang-ambing, kora-kora
2. jangan makan terlalu kenyang............efeknya bisa mual trus muntah....... gak lucu dech
3. bagi cewek-cewek jangan pake hak tinggi.......... cepet capek
4. buat cewek juga jangan pake rok............. maaf bisa ga sopan atuh
5. badan mesti sehat dan fit
6. dateng pagi supaya tuntas semua permainan

ok selamat bermain........... dan mencoba tantangan anda

Pengabdianku...........


Tugas mengajar pelajaran Sosiologi di SMA N 1 Madang Suku III adalah ini tahun kedua aku mendapatkan amanah ini.
selain mengajar Mapel tsb aku ingin muridku bisa mempunyai kemampuan yang lain
kebetulan aku juga Dosen akmi Baturaja dan disana Tanggung jawab dosen ada selain pengajaran dan penelitian kami juga di tuntut dalam Pengabdian dalam Masyarakat' alias Tri Dharma Perguruan Tinggi.
Kebetulan ini foto cuma ber8 ini anak-anak XI IPS 1 yang tanggal pelaksanaannya 15 feb dan anak XI IPS 2 tanggal 22 feb.
kebetulan Lab softwere 1 sudah aku ijinkan pake sebelum aku cuti 2 minggu ke jakrta dan semarang.
tau ga...............? anak-anakku seneng juga... mereka bilang" bu ternyata Internet itu asyik..." ya semoga ibu berharap kalian bisa belajar lagi dari semua dan terus belajar.
selain itu, ada hikmah yang cukup bisa membuat aku bisa
"iqra" kembali............... " Dunia Anak adalah dunia yg polos" mau kita tulis apapun dia akan menerima
so............ aku benar-benar merasa enjoy ketika aku di tengah-tengah mereka, menerengkan pelajran membuat mereka paham, membuat sebuah cerita lucu hingga tertawa supaya tidak jenuh, memberikan semangat bahwa "ILMU Betapa penting" dalam hidup kita

terima Kasih Tuhan...........Engkau berikan kesempatan ini kembali bahwa mungkin disini aku bisa belajar dan mengajarkan...........

bahwa dalam hidup " Mensyukuri dari yang diterima , itu lebih akan Melipatgandakan Nikmat yang tak terkira"
Tuhan tidak pernah tidur.........sekecil apapun tidak pernah lepas dari Pengetahua Nya.
"Maha benar Allah dengan segala Firman Nya............

ketiban durian.............. sakit ga ya???

aduh ni cerita sebenernya... kisah aku pribadi

jum"at sore saat mau pulang kantor . eiiit tepatnya pulang kampus, aku menghdap PUDIR 1 sekaligus PJS Direktur AKMI baturaja sekrang Bp naproni, ST. kenapa PJs karena Bp sugiri masih S2 di UGM
"selamat sore pak, saya pulang duluan sudah mau hujan" ucap pamitku. sambil kuulurkan tangan u jabat tangan. "Tunggu Bu siti"... cegah beliau, " spontan aku balik.." ada apa pak?" tanyaku kepada beliau.
"begini bu, kita akan mengadakan seminar Nasional sekitar bulan Mei, Ibu jadi ketua Panitia"
"gubrakkk"......... ga salah saya dengan apa ga salah orang pak" heran aja ya, tapi kok ya tantangan
" begini bu, maslah kawan-kawan dosen sudah pada penuh jobnya" terang pak roni
direncanakan pembicara dari Jogja bp Prof. zainal arifin dan pak putu putrayasa ketua yayasan Mitragama yang menaungi Akmi baturaja
tema dari seminar ini tentang sertifikasi guru
memang lagi trend seminar ini, dengan adanya program pemerintah yang ingin menaikan dan mensejahterakan Guru di Indonesia...........amiin.... (Karena aku juga guru loo.....)
dengan sedikit ulasan pengalaman keberhasilan Seminar terdahulu yang mencapai 526 peserta diharapkan "seminar Nasional" ini minimal 500 peserta dari oku induk, timur dan selatan
"Bangga" terpilih........" Jadi Pikiran" otomatis sebuah tanggung jawab............" Tantangan" ini sebuah event yang tidak sepele...............SO WHAT'S IN MY MIND???????????//""""""""" INI ADALAH TANTANGAN"
direncanakan peserta adalah para bapak dan ibu guru... juga di cari pas hari libur supaya peserta bisa mencapai target...amiiin

oleh karena itu aku langsung terfikir untuk segera merealisasikan "KULIAH Praktek Entreprenuershi II" kebetulan aku yang mengampu Mata kuliah tersebut. bisa melaksanakan "Bazzar Mini Campus" saat " lomba "English Contest tgl 15-17 maret 2009
trus yang kedua "Bazzar Mini Campus di Islamic center" 9 mei 2009.
ya........ini sebuah amanah.....juga sebagai tempat aku bs mengekspresikan gimana sih dari sebuah" EVENT AKBar"

teman-teman yang baca............mohon doanya ya...

Kamis, 29 Januari 2009

Simpang Trans “Gerbang Harapan”

Gerbang menuju Batumarta memang tidak hanya melalui simpang trans. Sebenarnya banyak jalan menuju roma. Seperti pepatah aja.

sekilas gambaran tentang gerbang Batumarta yang dianggap sebagai ”Gerbang Miniatur kehidupan” dari berbagai cultur yang akhinya beranak-pinak di disini.tapi lebih tepat mungkin terminal mini yang gak legal tapi dibutuhkan oleh masyarakat Batumarta

Bp. Tonggo adalah sosok perawakan tinggi keturunan batak mengalir sehingga kehidupan siang malam pak tonggo lalui di simpang trans membantu orang yang ingin pulang ke tanah jawa atao tujuan manapun. Pak Tonggo pasti akan mencarikan bus yang benar-benar ada kursinya.

Tanggung jawab beliau cukup di kenal oleh para transmigran/pemudik ketika membutuhkan jasa pencegatan bus AKDP. Belum lagi di tempat loket beliau juga di sediakan balai-balai untuk istirahat bila sampai waktunya kami tidak mendapi bus yang mau membawa ke tujuan kami.

Pernah saat itu kepulanganku dari kota solo tepat pk.22.30 dan tidak ada sanak keluarga yang menjemputku. Boro-boro mau kasih kabar lewat telp, listrik aja saat itu belum masuk di desa kami. Lampu minyak adalah penerang dikala sang malam memeluk Batumarta dengan segala rengkuhan hati.

Otomatis aku nginap disana sambil menunggu pagi untuk mencari ankudes menuju unit 6. Simpang trans lebih tepat secara letak antara Martapura dan Baturaja sekitar 15 KM.

Batumarta sebenarnya nama desa yang terbagi menjadi 16 unit. Dan 1 unit terdiri dari blok (pake adjab blok A,B,C....etc). karena pemekaran kabupaten OKU pecah menjadi 3 Kabupaten Otomatis Batumarta juga terkondisikan secara geografis ikutan di pisah lagi.

Batumarta I-IV masuk kabupaten Oku Induk, Batumarta V-X masuk Oku timur, Batumarta XI- XIV ada masuk Oku Induk dan peninjauan. Maklum aku juga ga hapal

Tapi hapal banget Batumarta VI kampung gue...ini ada 13 Dusun dengan 11 blok, dan bisa bilang desa paling sedikit blok ato wilayahnya.

Janda Cerai Vs Janda Mati

kisah

Tulisan ini mungkin sekilas mengesankan rasa ketidakwajaran dari sebuah fenomena hidup seorang anak manusia. Tidak ada seorang anak manusia dilahirkan ke muka bumi tau akan jalan takdir dan suratan hidup yang akan membawanya.

Kisah ini berawal dari sorang wanita yang tinggal disebuah kota kecil namun cukup moderen dalam segi perkembangan wilayah dan tata kota. “Rara bintang” ya nama yang unik dan cantik bukan? Secantik dan seanggun wajah pribumi yang masih terlihat garis keturunan hokkian tapi sudah beberapa generasi. Dan setinggi bintang impian dan harapan orang tua mendidik Rara. Kulit putih, tinggi semampai, dan kecerdasan otaknya dalam sosial agent adalah sosok wanita masa kini. Rara tidak pernah memusingkan status kebangswanan dan derajat keluarga “ Nyimas” yang membuat masyarakat tertunduk bila ayah Rara seorang “Pesirah” memberikan kuasanya.

“Panas sekali” Rara mengusap keningnya dengan sapu tangan hijau pastel, mungkin itu warna favorit Rara.

“ kita mampir di kafe “SS’ aja yach” ajakku sambil memutar skuterku yang lumayan masih kuat untuk boncengan sekelas badanku yang subur.. “heheheh’ jelek2 gini hasil keringat ku lo…

“memang ayuk ( panggilan kakak perempuan ogan Komering” lah biaso makan di sano?”tanya Rara dengan sedikit nada selidik.

“ya iyalah…. Masa gue ga tau tempat nongkrong yang okkss banget untuk kita yang masih “jojoba ( jomblo-jomblo bahagia) istilah u memerdekaan bagi para lajang yang belom nikah….

Sambil terus memutar gas tangan skuterku, kutelusuri kota ini sambil terus bercanda dengan rara tentang pekerjaan kantor.

Rara adalah staff Penelitian kantor kami yang handal dalam sains khususnya ilmu komputer dengan promgramernya Rara adalah jago kami yang selalu kami andalkan ketika ada hal laporan dan Ujian Mahsiswa pada Tugas akhir. Klo gue mana paham bbegituan. IT pahamnya Cuma ngetik, print keren dikit bisa chetting dan browsing.

Tapi sosok rara di mata kami adalah wanita yang mendekati sempurna. Kenapa? Pendidikan Magister dari Victoria University, Ortu Tajir dan terpandang + terhormat, penampilan menarik (klo seperti iklan lowongan kerja) Rara pasti lolos, dan sikapnya yang supel, ramah, dan pandai membawa keadaan. Membawa sosok Rara yang cantik, pandai selalu menjadi pusat perhatian ketika mengajar mata kuliahnya.

Hal ini terbukti Rara tidak mengajar karena urusan pribadi sehingga tiba-tiba ijin. Hape rara tidak pernah henti dari dering. Mahasiswa menanyakan” ibu kita kuliah khan” ada lagi” Ibu kemana kok tidak masuk” ada juga” bu, kami sudah tunggu ibu, tanpa terkecuali” dasar mahasiswa dikasih jatah libur malah bingung...

”Pritttt...!!!!!!!!! kiri yuk” wah jan tukang parkir semangat 45 seperti jaman belanda ngusir penjajah, sampai pekak telingaku, maklum hari itu aku Cuma pake helm ”bathok” so telinga pasti jelas.

Kami langsung menuju meja no 7, tempat favorit ku klo aku janjian ama client. Pojok, lebar dan privasi agak lumayan. Sebenernya lebih cocok klo buat yang punya pasangan..” nyaman tau” tapi berhubung jomblo.. yang Cuma bisa bayangin aja dech.

Rara bercerita” Aku pusing gimana sih cowok yg bisa terima kita apa adanya”

“Maksudnya”? tanyaku” iya yuk. 1 tahun ini aku baru pisah (cerai). Setiap aku mencoba deket ama cowok. Udah 2X putus ga jelas alasannya.

“Aneh khan…………? Mata Rara tanya sambil nada minta di bela (giman coba/)

”Yup”

”Kenapa Ra”

Namanya Reno, ni cowok pendidikan luar negeri aku ga jelas apa nama kampusnya.yang aku tau dia tinggal di Belanda. Itu lho negara yang ”halalkan” nikah sesama jenis” dia juga cukup lama tinggal disana”

“tapi setelah kita jalan bareng, ketika aku sampaikan ”statusku” masa 3 minggu setelah itu Cuma bilang ” Rara, maaf aku ga bisa teruskan hubungan ini” aku masih dalam keraguan, dan logikaku sesuatu yang meragukan itu sebaiknya di tinggalkan” alasan yang gak jelas tapi nyakitin hati.... dan aku sampai libung di buatnya.

Tapi mau apa itu keputusaan masa aku brondong dengan “ maksudnya”

”Dalam otakku, Kamu cowok pendidikan luar negeri, pengetahuan luas, agama juga lumayan paham di banding Rara yang Cuma ngaji di TPA dan kuliah ikut Rohis kampus . kok alasan gak logis dan terkesan menghindar setiap ditanya”.

Emang dasar banci kaleng ( gerutuku) mencoba bantuin Rara.

’yang kedua sama pendidkan Magister juga tapi Indonesia punya. Pas jalan alias jadian kayaknya mau jadikan aku seketika ”ratu” dalam hidupnya, tapi pas sampaikan ama kelurganya ”statusku” apa reaksinya..........?

”Rara sayang, bukan abang ga sayang ama Rara, abang ga bisa hidup tanpa kamu” busssyet, rayuan jaman kolonial masih di pake” Tapi... ( ni pasti bikin Sakit) abang dah mencoba sampaikan siapa Rara, bagaimana Rara, pokoknya apapun tantang rara abang udah sampaikan” tapi....maaf ya Ra, dalam Suku kami, Wanita yang bercerai” itu di identikan ” Seburuk-buruknya martabat Manusia di tanah kami” lebih terhormat janda yang dikarenakan suaminya meninggal.

Gubraxxxxxx.”Kejaaam” untuk alsan ini Rara dibuat benar2 ga berkutik.

Gimana tidak, apa mesti” aku beli racun tikus ato Potas ” trus aku cari mantan suamiku, aku kasih dalam minuman kesukaanya. Khan jadi mati (meninggal)” jadilah ”Rara janda mati”

”Astagfirllah, Istigraf Ra.. hidup ini memang terkadang tidak adil. Siapa yang ingin lahir dengan garis hidup bila harus berbeda dengan yang lain.

Ga terasa udang tepung goreng kesukaanku udah bersih dari piring,

”doyan apa laper” tanya rara sambil nada bercanda (mkn nyindir)

”aku tertegun aja denger ceritamu”ngeless.

”tapi itulah mahluk laki-laki, terkadang agama mampu ia melaksanakan wajid mungkin sampai sunnah model apapun di laksanakan, tapi giliran habluminnas kok pilih-pilih. Apa benar gara-gara jumlah wanita lebih banyak kadang kami hanya dijadikan pilihan-pilihan yang menurut mereka mau. ”memang apa siech syarat laki-lakimu” tanyaku kepadanya. ” ga tinggi-tingi yuk, seiman itu wajib, sunnahnya bisa dukung saya terus dalam dunia pendidikan”. Jawab Rara dengan harapan di mata beningnya.

itulah ”Rara Bintang” setinggi bintang impiannya sebagai potret kartini yang tidak ingin besar atas nama besar orang tuanya.

Jumat, 23 Januari 2009

hutan caleg

kenapa aku menulis judul begitu, aneh gak?
Tapi ini memang lagi dimana-mana ada poter/pamlet/bahkan baleho "CALEG" pemilu untuk legislatif.
bayangkan pembaca ada 44 partai apabila disetiap Dapil yang mewakili DPR pusat, DPRD tk 1&II, bayangkan min 3 aja kursi yang di perebutkan dan setiap partai kirim 3 orang X 44 Partai = (bayangkan gambar) yang harus "Diconteng" oleh rakyat indonesia.
aku yang berpendidikan dan pengalaman aja "pusing" bayangkan. Bagaimana ama emak-emak, mbah-mbah,atau para manula yang msih punya hak mata pilih yang notabene mereka tergolong buta huruf.
Tapi," itulah Indonesia"
setiap waktu "selalu ada yang berubah"
bahasa trend" efek reformasi"

Mungkin ini adalah perjalanan panjang kedewasaan demokrasi di negeri. so, kita sebagai warga negara yang baik, sebaiknya benaer-bener menggunkan hak pilih kita....tapi jangan lupa "baca" nama "caleg"....

masih adakah "kemurnian" itu

pagi ini hari kamis, tepat ku karena kampung jadi pasaran cuma 2 hari...kamis ama minggu,. jadi klo nyari sayur yg fress ya hari itu tok. maklum sodara kampungku masih pedalaman
sekilas aja kita dari jalan raya "lintas Sumatra" aja ada 30 KM. dari pusat kota Baturaja"40 Km". bayangin aja gempor tu kaki klo jalan...
"kiri"pak amir tukang parkir nyemprit aku"gila sampei telingan berdengaing" semangat banget niup itu sempritan. mungkin td sarapan pake nasi uduk.
"Mak,aku piye" tanya ku ke mamak. mamak jawab" kamu belanja ikutin mamak aja" glekkks, segede gini masa harus ngintil di blakang sodara" pembaca budiman, bayangkan di pasar yang dekat ama rumah trus ga mungking orang pasti paham tentang aku"masih ngintil"tapi, gak apalah dari pada aku pusing nawar, namanya juga pasar tradisional.
setelah hampir 1 jam "ngintil" duh betisku mulai teriak-teriak"dasar kaki manja"jalan gitu aja ngedumel....gimana tidak, selain betis udah pegel, blanjaan udah penuh, tapi mamak masih tawar ini-tawar itu...
emang gitu ya pembaca ibu rumah tangga, selisih 2 ribu aja ganti tempat.tapi, karena aku "anak Sholihah" manut aja.
ternyata kaki ku wes ga kuat, ada ide nich"Mak,masih lama" aku tanya mamak" masih lah" aku tunggu di motor aja ya"
jawab mamak" yo wes,.....aku masih milih ayam, ga da yg gemuk"
batinku" yang gemuk yg jualan mak" dasar anak durhaka.
dengan semangat 45 kuayunkan kaki menuju tempat parkir motor

setelah sekian waktu aku tunggu mamak diatas motor, kok ga muncul-muncul" beli ayam gimana" mulai ngrutuk" bete nunggu'
ah dari pada bete manyun nunggu aku hampiri pak asep"papa iwan" teman sekampung yang kuliah di Bandung
"gimana kabar iwan pak" tanyaku
"Iwan ga pulang" jawab pak asep
"Yudi, Gita, dan yanti ketrima ga CPNS OKU kemarin"
"Belum pak, udah pada balik bandung dan jogaja"
"Ya gimana, sekarang klo gak punya paman BUpati ato Duit "Sekarung" mana bisa tembus PNS"
"Alhmd kemarin aku galo pak, ya cuma butuh dana u wira-wiri aja" tangkas ku
dlam pikiran ku, apa karena babe gue cicit tuan takur ya...so Image "duit sekarung" ga maslah
jujur aja. emang aku alhamdulilah lalui semua dengan kemampuan otak. ijazas. dah g ada 100% unsur ketebece apalagi "duit sekarung"
tapi apa mau di bilang"image orang" mau di apa

dalam pikirku" jujur salah"
apa memang di Negeri ini" Kemurnian" mulai langka ya

akhirnya mamak muncul juga, setelah agak bersitegang ama papah iwan.... "pak saya duluan" potong pembicaraa" oya, silahkan" ati-ati, jangan lupa syukuran" ngels ni..." Insya Allah"

Selasa, 06 Januari 2009

Happy Weadding to My Sister


adek met menempuh hiduh baru ya............

smg keluarga kalian langeng...